All Blogger Trick

Sup Testis ala Kedai Blora Jakarta. Maknyus Tenan!

Sup Testis ala Kedai Blora Jakarta. Maknyus Tenan!
Sup testis
Pernah makan Sop Iga Sapi, Sop kaki sapi, Soto Daging Sapi, atau Bakso Sapi? “Ahhh!” itu sih biasa! Coba yang satu ini, “Sop Terpedo Sapi”. Penasaran banget kan?! Makanya, simak jalan-jalan kuliner WU edisi makanan ekstrim kali ini.

Jejeran panjang kaki lima Kedungdoro Surabaya seolah menyamarkan keistimewaan “Kedai Blora Jakarta”. Warung ‘ekstrim’ milik Pak Dayat ini berpenampilan biasa-biasa saja. Bahkan bila tidak jeli, mata kita bisa bisa tertipu dengan kedai serupa. Itu karena tampilannya yang hampir mirip dengan kedai lainnya. Apalagi predikat Kedungdoro sebagai gudangnya makanan pinggir jalan membuatnya makin tersamar. Satu-satunya petunjuk hanya tulisan “Sop Terpedo Khas Tanah Abang Jakarta” di selembar kain kuning yang juga berfungsi sebagai “dinding” kedainya. Tanpa pikir panjang, kami langsung meluncur tempat yang konon sopnya bisa bikin lidah menari itu.

Seperti namanya, kedai yang buka mulai pukul 5 sore ini menggunakan ‘torpedo’ sapi alias testis sapi sebagai lauknya. Setelah melihat ukurannya, kepalan tangan sepadan dengan ukuran alat kelamin sapi jantan itu. Pak Dayat pun mencoba menegaskan lagi, “Ingat! Ini testisnya, bukan ‘batangnya’ lo!”. Lalu bagaimana proses pembuatannya?
Mudah sekali, testis sapi yang telah dipotong diberi diberi bumbu lalu direbus. “Merebusnya tidak boleh terlalu lama karena akan membuat ukurannya mengecil hingga hanya sebesar jari kelingking. Nah, langkah berikutnya ’barang’ sapi jantan ini dihidangkan dengan kuah yang diracik dari campuran susu dan telur. “Kuahnya kuentel kayak santen,” jelas Pak Dayat. Tak hanya itu saja, irisan tomat dan bawang prei serta kripik melinjo menjadikannya semakin menggugah selera. “Lebih enak lagi kalau makannya pakai nasi putih dek!” katanya lagi dengan senyum ramah. Testis sapi pun cukup sulit didapatkan karena jarang yang menjual dan mahal harganya.

Bagaimana rasanya? “Rasanya Maknyuuuss tenan (enak sekali)!” Rasa jijik kami seketika hilang saat torpedo mulai menulusuri lidah dan kerongkongan. Tekstur dagingnya kenyal dan lembut ketika digigit. Rasanya seperti memakan sumsum. Kuahnya juga gurih dan wangi, seperti kuah gulai. Ditambah dengan irisan tomat yang segar dan kripik melinjo serta wangi bawang prei membuat rasanya pas. “Jika ditambah dengan garam dan merica akan tambah enak rasanya!” ujar pria yang sudah menjual torpedo sejak 15 tahun silam.

Selain enak dinikmati, ternyata Sop Torpedo juga punya banyak khasiat untuk pencicipnya. “Untuk pria bisa nambah stamina dan vitalitas. Biar semangat!” ujar Pak Dayat mantap. Nah, Bagi kalian yang ingin mencicipi, bersiaplah merogoh kocek Rp 9000,- untuk testis saja dan Rp 12000,- untuk semangkuk Sop Torpedo. (ans,ice)

(http://www.ubaya.ac.id/ubaya/news_wu_detail/514/Torpedo-Mak-Nyuuusss---.html)

Update Blog Paling Seru di Malam Hari!

Diberdayakan oleh Blogger.